PASAMAN, KOMPAS.TV - Bidan yang nekat bertaruh nyawa seberangi sungai deras demi obati pasien di Pasaman, Sumatera Barat mendapat penghargaan dan dinobatkan sebagai nakes teladan tahun 2025 pada Selasa (5/08). <br /> <br />Bidan Dona Lubis yang viral karena aksi nekatnya bertaruh nyawa, menyeberangi sungai deras demi membantu pasien di Kecamatan Duo Koto, Pasaman, Sumatera Barat mendapat apresiasi dari Pemerintah Daerah Provinsi Sumatera Barat. <br /> <br />Selain mendapatkan apresiasi dan hadiah uang, ia juga dinobatkan sebagai tenaga kesehatan teladan tahun 2025. <br /> <br />Bidan Dona menyebut, aksinya menyeberangi sungai bukanlah yang pertama kali ia lakukan. <br /> <br />Ia bahkan pernah harus menyeberangi sungai pada tengah malam, dengan cuaca hujan yang deras, untuk memberikan pelayanan bagi pasien yang akan melahirkan. <br /> <br />Baca Juga Aksi Agam Rinjani-Tim SAR Evakuasi WNA Brasil Juliana Marins hingga Terima Penghargaan - PARASOT di https://www.kompas.tv/video/603401/aksi-agam-rinjani-tim-sar-evakuasi-wna-brasil-juliana-marins-hingga-terima-penghargaan-parasot <br /> <br />#bidan #penghargaan #sumbar <br /> <br />_ <br /> <br />Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal peristiwa ini? Komentar di bawah ya! <br /> <br />Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/609964/nekat-taruhkan-nyawa-obati-pasien-bidan-di-pasaman-sumbar-dapat-penghargaan-berut
